Sengkang, (Inmas Wajo) – Dalam Rangka Memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke 73 Kementerian Agama 2019 tingkat Kab. Wajo, Kankemenag Wajo gelar Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama di Lapangan Merdeka Sengkang, Ahad (30/12/2018)
Grup alumni ’91 yang tergabung mulai dari alumni 91 SMA Puangrimanggalatung Sengkang, SMA Negeri 1 Sengkang, dan SMA 2 Sengkang juga ambil bagian karena sangat tertarik dengan even yang diselenggarakan oleh Kemenag Wajo, kata peserta yang enggan disebut identitasnya.
Andi Sri Jumiati salah satu anggota grup alumni 91 sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena dengan adanya kegiatan seperti ini kita bisa menjalin tali silaturrahim disemua kalangan dan apa lagi kegiatan ini bertemakan tentang Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama, ungkapnya
Selain itu, kegiatan seperti ini juga bisa tetap menjaga kekompakan dan kebersamaan kami di grup Alumni 91 ini dan semoga tahun depan kegiatan seperti ini bisa kembali dilaksanakan oleh kementerian Agama Kabupaten wajo. Kami dari grup Alumni 91 mengucapkan selamat dan sukses Hari Amal Bakti ke-73 Kementerian Agama tahun 2019. Mari kita tetap menjaga kebersamaan Umat yang ada di Kabupaten wajo, harap Andi Sri. (ad/hmz)