Wajo (Humas MTsN Wajo) – Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW dilaksanakan pada hari Rabu 27/09/2023 di Masjid At Tarbiyah MTsN Wajo. kegiatan ini merupakan sebuah perayaan yang diadakan oleh umat muslim untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW. Maulid Nabi biasanya jatuh pada tanggal 12 Rabiul Awal dalam penanggalan Hijriyah.
Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dihadiri oleh pejabat Kementerian Agama dan Pejabat Pemerintah Daerah Kab. Wajo diatantaranya Kepala Kantor kementerian agama DR .H.Muhammad Yunus, S.Ag., M.Ag Kasi Pendidikan Madrasah Abd Azis,S.Pd.I.MA lurah Bulete Muhammad Idris S.Sos dan penyelenggara serta Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Kegitan ini di awali dengan Pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan Saritilawah oleh peserta Didik MTsN Wajo, dilanjut dengan Pembawa Hikma maulid di sampaikan oleh Ustadz Sahibu S.Pd.I. Adapun sabutan-sambutan dari Ketua Komite MTsN Wajo, Lurah, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wajo.
Muhammad idris selaku lurah bulete menyampaikan menyampaikan dan memberi semangat kepada siswa siswi agar terus semangat dalam belajar.
DR. H.Muhammad Yunus S.Ag.M.Ag menyampaikan bahwa dengan adanya peringatan Maulid Nabi besar SAW sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada guru Pembina MTsn Wajo dan seluruh tamu undangan yang sempat hadir. Ia berharap melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW para siswa, guru dan seluruh warga madrasah dapat meneladani perilaku dan sifat-sifat Rasulullah untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari baik di keluarga, masyarakat dan lingkungan Sehingga akan mendapatkan safaat atau pertolongan Nabi di hari akhir kelak.
“Oleh karena itu patut kita syukuri kepada Allah SWT karena telah menghadirkan Nabi Muhammad SAW ke dunia ini untuk memberi petunjuk kepada kita semua agar selamat dunia dan akhirat.dan Mari kita ikuti ajarannya, perilakunya karena tidak ada teladan dan panutan yang dapat memberi kita safaat pertolongan keculai Nabi Muhammad SAW,” ujarnya’’ .
Kemudian Ustd. Arman Sahibu dalam ceramahnya menyampaikan kepada seluruh siswa siswi dan para tamu undangan agar meneladani perilaku Nabi Muhamamd sebagai suri tauladan terbaik, menunjukan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW dengan perbanyak shalawat dan melaksanakan ajaran-ajaran Nabi Muhamamd SAW secara benar.
Diakhir acara ditutup dengan bacaan doa oleh Ustadz Arman Sahibu.