Sengkang, (Inmas Wajo) – Rektor Institut Agama Islam (IAI) As’adiyah Sengkang, H. Yunus Pasanreseng Andi Padi menyampaikan selamat kepada Kepala Kantor Kemeterian Agama Kab. Wajo, H. Anwar Amin sebagai pejabat nomor wahid di jajaran Kankemenag Kab. Wajo dimana beliau merupakan kakak kandung dari Direktur Pendidikan Islam, H Kamaruddin Amin.
“Beliau hadir di tengah-tengah kita sebagai alumnus As’adiyah yang merupakan salah satu modal bagi pondok pesantren As’adiyah sekaligus inklud di dalamnya IAI As’adiyah Sengkang”, ungkap Rektor IAI As’adiyah Sengkang pada kegiatan Kuliah Umum IAI As’adiyah dengan tema “Perspektif Gerakan Revolusi Kampus Hijau IAI As’adiyah Sengkang Menuju Islamic University of Indonesia” dengan menghadirkan narasumber Prof. Dr. Ir. H. M. Nurdin Abdullah, M. Agr. Senin, (28/1/2019)
Lebih lanjut beliau mengatakan bahwa IAI As’adiyah Sengkang lahir pada pada tahun 1964, sementara banyak perguruan tinggi yang baru lahir kemarin langsung melejit pertumbuhannya dan inilah latar belakang kami menggerakan sedikit demi sedikit tetapi saya lebih berani mengatakan gerakan revolusi kampus hijau yang artinya akselarasi percepatan dan persamaan. Maka dari itu kami sangat butuh dukuangan dari Gubernur yang ada ditengah-tengah kita serta Bupati terpilih untuk pengembangan IAI ke depan menuju Islamic University Of As’adiyah, papar Pak Rektor.
Sementara itu Gubernur Sulawesi Selatan Prof. Nurdin Abdullah mengungkapkan bahwa di Indonesia ini kita punya potensi kekayaan yang sangat luar biasa dan punya banyak orang cerdas namun dilain hal masih banyak juga yang hidup miskin dan inilah musuh kita kemiskinan dan pengangguran, kenapa hal tersebut bisa terjadi karena rata rata anak kita setelah selesai kuliah pergi cari kerja bukan menciptakan lapangan kerja.
Prof. Nurdin menghimbau kepada mahasiswa “Tekunilah apa yang menjadi keahlian masing masing dan ciptakanlah brand Anda sendiri bukan sekolah hanya sekedar mendapatkan Ijazah dan predikat cumlaude”, harap Pak Gubernur.
Prof. Nurdin juga siap membantu pengembangan IAI kedepan agar mahasiswa juga bisa belajar dengan tenang dengan didukung berbagai fasilitas. Beliau juga mengapresiasi As’adiyah karena model pendidikannya dibarengi dengan Moral dan Akhlak, inilah yang sangat penting ditanamkan kepada anak2 kita sebab banyak yang punya gelar namun tidak berakhlak dan bermoral, tutupnya. (j0/hmz)